Hari Ini, Pasien Sembuh Covid-19 Bertambah 3 Orang di Wisma Terpijar

Kategori Berita

.

Hari Ini, Pasien Sembuh Covid-19 Bertambah 3 Orang di Wisma Terpijar

Jumat, 22 Mei 2020
Data Kewaspadaan Covid-19 Kab.Dompu, Jumat 22 Mei 2020 (foto/ist)

Dompu, Topikbidom.com - Pasca memulangkan tiga orang pasien sembuh Covid-19 yang dirawat di Wisma Terpijar (Gedung Sanggilo) Desa Matua Kecamatan Woja. Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Dompu, Jumat (22/5/2020) malam kembali menerima hasil Swab Test.

Dalam Swab Test kali ini, tiga orang pasien yang juga dirawat Wisma Terpijar dinyatakan sembuh alias bebas dari Covid-19. Para pasien sembuh tersebut yakni AM (laki-laki umur 44 thn) warga Desa Nusa Jaya Kecamatan Manggelewa, MB (perempuan 54 thn) warga Desa Kramat Kecamatan Kilo dan HD (laki - laki umur 54 thn) Desa Nowa Kecamatan Woja.

Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Dompu (Bupati Dompu) Drs. H. Bambang M. Yasin mengatakan, tadi tiga pasien sembuh Covid-19 sudah dipulangkan.
Malam ini, ada tambahan tiga orang pasien sembuh Covid-19 dengan status Negatif hasil Swab Test yang dirawat di Wisma Terpijar dan rencananya mereka (tiga orang pasien sembuh Covid-19) akan dipulangkan besok.

"Dengan adanya tambahan ini, berarti 6 orang pasien (3 orang sudah dipulangkan dan 3 orang belum dipulangkan) di Wisma Terpijar semuanya sembuh dari Covid-19," jelasnya.

Bupati menyebut, saat ini jumlah pasien yang belum dinyatakan sembuh dari Covid-19 sebanyak 9 orang yang saat ini sedang perawatan (Pasien Dalam Perawatan) di Rumah Sakit (RS) Pratama Kecamatan Manggelewa.

"9 orang pasien ini swab tets pertama positif dan swab kedua negatif. Sehingga 9 orang ini harus diswab sekali lagi. Apabila hasil swab test nanti hasilnya negatif maka mereka dinyatakan sembuh akan dipulangkan," jelasnya.

Diakui Bupati, ahamdulillah sampai hari ini Kabupaten Dompu tidak ada tambahan kasus positif Covid-19, melainkan hanya ada tambahan angka kesembuhan. Bahkan berdasarkan hasil penyelidikan epidemiologi dan traking kontak belum ditemukan adanya klaster baru di Kabupaten Dompu alias  masih klaster gowa saja.

"Sebelumnya jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Dompu 39 (1 orang meninggal) dan jumlah sudah sembuh Covid-19 yaitu 29 orang," ungkapnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Topikbidom, data kewaspadaan Covid-19 Kabupaten Dompu, Jumat tertanggal 22 Mei 2020 mengungkapkan Data Orang Diperiksa 4.481, Orang Tanpa Gejalan (OTG) 720, Pelaku Perjalanan Tanpa Gejala/PPTG 3.959 (masih diisolasi 1.709 dan Selesai Isolasi 2.250), Pasien Dalam Pengawasan/PDP 43 (32 masih dalam pengawasan dan 11 selesai pengawasan), Orang Dalam Pengawasan/ODP 188 (25 masih dalam pemantauan dan 93 selesai pemantauan).

Sedangkan jumlah kasus positif Covid-19 Kabupaten Dompu sebanyak 39 positif dengan rincian 29 sembuh, 9 dalam perawatan dan 1 orang meninggal. (Rul)