Babinsa Desa Matua Serma Hurman, saat memimpin olahraga bersama pasien COVID-19
Dompu, Topikbidom.com - Sampai saat ini jajaran Kodim 1614/Dompu bersama Koramil dan Babinsa, terus bekerja keras dalam membantu memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di wilayah Kabupaten Dompu. Hal ini, dilakukan dengan melakukan berbagai kegiatan yang dianjurkan dalam penanganan COVID-19.
Seperti yang dilakukan Babinsa Desa Matua jajaran Koramil 1614-01/Dompu, Serma Hurman, Minggu (29/8/2021). Dengan penuh semangat, ia mengajak semua pasien COVID-19 yang dirawat di gedung Sanggilo (Terpijar) Desa Matua, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu, untuk olahraga bersama di halaman gedung setempat.
"Hari ini, saya selaku Babinsa melakukan kegiatan memimpin olahraga bersama dengan pasien COVID-19," ungkap Babinsa Desa Matua, Serma Hurman.
Kegiatan ini lanjut Serma Hurman, selain sebagai bentuk perhatian TNI AD memutus mata rantai penyebaran COVID-19, juga untuk meningkatkan imun tubuh dan menghilangkan rasa kejenuhan yang dialami oleh pasien COVID-19. "Inilah alasan kenapa saya mengajak dan melakukan olahraga bersama para pasien COVID-19," terangnya.
Menurut Serma Hurman, saat ini Kabupaten Dompu, masih dilanda pandemi COVID-19. Salah satu langkah untuk melawan COVID-19 yaitu dengan cara berolahraga. "Dengan berolahraga akan mampu meningkatkan imun tubuh dan menghilangkan rasa kejenuhan," katanya.
Lanjut Serma Hurman, semoga pandemi COVID-19 cepat berlalu dan masyarakat bisa kembali menjalani kehidupan secara normal seperti biasanya. "Mari kita lawan COVID-19 dengan tetap memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan mengurangi mobilitas," Ajaknya. RUL