Babinsa Desa Rasabou saat melakukan pendampingan kegiatan Tracing Kontak
Dompu, Topikbidom.com - Babinsa Desa Rasabou, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu, Pelda Wahyudi, Kamis (2/9/2021) kembali melakukan pendampingan kegiatan Tracing Kontak terhadap pasien COVID-19 yang dilaksanakan oleh Satgas Penanganan COVID-19 (Nakes). Hal ini dilakukan sebagai bentuk keperdulian TNI AD untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19.
Kegiatan yang berlangsung di Desa Rasabou, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu, ini juga dihadiri Bhabinkamtibmas Desa Rasabou Briptu Zulkifli, Nakes serta lainnya. "Hari ini, saya mendampingi Nakes melaksanakan tracing kontak," ungkap Babinsa Desa Rasabou Pelda Wahyudi.
Pelda Wahyudi menyebut, selain pasien COVID-19, tracing kontak juga dilakukan terhadap 13 orang keluarga pasien COVID-19. Alhamdulillah, kegiatannya berjalan dengan sukses," Terangnya. RUL