Disela Waktu Istirahat, Satgas TMMD Ke-112 dan Masyarakat Santap Siang Bersama

Kategori Berita

.

Disela Waktu Istirahat, Satgas TMMD Ke-112 dan Masyarakat Santap Siang Bersama

Rabu, 15 September 2021

 

Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1614/Dompu bersama Masyarakat Desa Sorinomo, saat santap siang bersama di lokasi pembangunan Mushola

Dompu, Topikbidom.com - Disela sela waktu istirahat usai bergotong royong mengerjakan pembangunan Mushola di Desa Sorinomo, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-112 Kodim 1614/Dompu, Satgas TMMD dan masyarakat Desa Sorinomo, santap (makan) siang bersama di lokasi pembangunan. 


Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1614/Dompu, pada wartawan mengatakan, kebersamaan pihaknya dengan masyarakat tidak hanya gotong royong mengerjakan pembangunan Mushola. Tapi juga, keberadaan ini tercipta saat makan siang bersama. "Rasa lelah setelah melakukan gotong royong, tentunya hilang ditengah kami makan siang bersama," ujar Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1614/Dompu, Sertu Muhammad Ali, Kamis (16/9/2021).






Kebersamaan ini lanjut Satgas, ibarat sesuatu yang saling melengkapi demi wujudkan harapan bersama. "Ini menunjukkan nilai nilai keakraban antara Satgas dan masyarakat sangat luar biasa," katanya. 


Tambah Sertu Muhammad Ali,pembangunan Mushola ini sangat diharapkan oleh masyarakat Desa Sorinomo sejak dulu. Pembangunan ini, akhirnya terwujud melalui TMMD Ke-112. "Masyarakat sangat bersyukur dan menyambut baik adanya pembangunan ini," Terangnya. RUL