Babinsa Desa Woko dan Adu Laksanakan Komsos

Kategori Berita

.

Babinsa Desa Woko dan Adu Laksanakan Komsos

Senin, 09 Mei 2022

 

Para Babinsa, saat melakukan tugasnya di lapangan

Dompu, Topikbidom.com - Babinsa Desa Woko Serda Saiful dan Babinsa Desa Adu Serka Landa, melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat binaan. Komsos, ini untuk memberikan saran dan masukan tentang manfaat Protokol Kesehatan (Prokes) dan Vaksinasi Covid-19. 


"Hari ini, kami Babinsa kembali melakukan Komsos mengajak masyarakat tetap terapkan Prokes dan sukseskan vaksinasi," ujar Babinsa, Senin (9/5/2022). 


Komsos ini, selain berdasarkan perintah pimpinan, juga bentuk keperdulian TNI-AD membantu pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19," jelasnya. 


Babinsa menyebut, saat ini daerah masih dilanda pandemi Covid-19. Maka itu, masyarakat tetap harus menjaga kesehatan termasuk tetap Memakai Masker saat ber-aktivitas di luar rumah, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. 


"Intinya, masyarakat harus tetap menerapkan prokes dan menerima suntikan vaksinasi karena ini demi keselamatan diri, keluarga dan orang lain," terangnya. RUL