Babinsa Desa Daha Serda Maulana, Gotong Royong Bersama Masyarakat Bersihkan Saluran Irigasi

Kategori Berita

.

Babinsa Desa Daha Serda Maulana, Gotong Royong Bersama Masyarakat Bersihkan Saluran Irigasi

Jumat, 12 Agustus 2022
Babinsa Desa Daha Serda Maulana, saat melakukan kegiatan gotong royong

Dompu, Topikbidom.com - Babinsa Desa Daha Serda Maulana, Sabtu (13/8/2022) melakukan gotong royong bersama Masyarakat Dusun Asi Peke, Desa Daha, membersihkan saluran Irigasi di wilayah Desa Daha. 


"Hari ini saya selaku Babinsa Desa Daha ikut melakukan gotong royong bersama masyarakat membersihkan saluran irigasi," ujar Serda Maulana. 




Saluran irigasi ini, dibersihkan agar air yang mengalir untuk kepentingan di lokasi persawahan, tidak tersumbat. "Inilah alasan kenapa saluran irigasi di bersihkan," jelasnya. 


Selain itu, Ia juga memanfaatkan momentum ini untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan wilayah, guna mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas. "Saya juga ajak masyarakat tetap terapkan prokes memakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun," terangnya. RUL