Dompu, Topikbidom.com – Bupati Domu H Kader Jaelani, mengatakan membangun Peternakan di Dompu, harus lebih banyak yang mau terjun untuk memajukan peternakan khususnya meningkatkan SDM baik di peternakan, termasuk petugas yang memanfaatkan pengembangan teknologi yang semakin maju, teknologi inseminasi buatan dan transfer embrio. “Ini merupakan teknologi untuk meningkatkan produksi dan produktifitas ternak yang tentunya juga bertujuan untuk menarik minat peternak di NTB khusunya Dompu,” ujarnya, Senin (09/09/2024).
Bupati menyebut ada tahun ini
populasi ternak sapi sebanyak 164.166 ekor atau terjadi penambahan signifikan
6,2% dibanding tahun sebelumnya banyak 6 %. Populasi kerbau sebanyak 16.789
ekor, kambing 50.170 ekor. “Penambahan populasi tersebut didukung bertambahnya
jumlah kelahiran alam maupun terjadinya akselerasi peningkatan populasi melalui
inseminasi buatan oleh para petugas inseminator kita,” jelasnya.
Pelayanan inseminasi buatan
mengalami penambahan yang sangat signifikan. Hingga bulan agustus ini jumlah
pelayanan telah melampaui hingga lebih dari 200 persen dari target 7000 d0sis
untuk tahun 2023. Support dan dukungan pemerintah dalam mensukseskan peternakan
masyarakat telah diwujudkan dalam beberapa kegiatan penting seperti melakukan
penanganan vaksinasi PMK yang masif dan menyeluruh dengan capaian vaksinasi
67,12 %, penandaan mencapai 78% dari total populasi dan telah dilakukan
sosialisasi percepatan pengenalan hijauan makanan ternak bagi peternak dan
kelompok ternak untuk peningkatan kualitas pakan.
“Gerakkan akselerasi pelayanan
inseminasi buatan (IB) yang makin gencar dan masif diilakukan diseluruh wilayah
kabupaten Dompu. Kehadiran peternak beserta sapi dalam kegiatan kontes hari ini
menjadi cerita dan kebanggaan tersendiri bagi keberhasilan peternakan rakyat
dikabupaten Dompu,” terangnya.
Lanjut Bupati, usaha
peternakan rakyat di Dompu, semakin menunjukkan perkembangan yang signifikan
dan dapat menjadi momentum perubahan perilaku dan pola pemeliharaan ternak
kearah intensifikasi yang makin produktif dalam meningkatkan kualitas produk
ternak. Kepemilikan jumlah ternak oleh beberapa rumah tangga di hampir semua
Kecamatan ternyata ada yang memiliki lebih dari 150 ekor per kkak dan bahkan
ada beberapa orang yang memilki hingga lebih dari 450 Ekor. Pemerintah Dompu, lebih
khusus memberikan apresiasi dan penghargaan kepada peternak atas semangat dan
konsistensinya dalam berusaha di sektor peternakan secara berkelanjutan untuk
meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian keluarga. “Juga dapat menjadi contoh
untuk memberikan motivasi beternak kepada masyarakat lainnya dalam mendukung
kemajuan peternakan,” tandasnya. Advertorial