Peduli Masyarakat, Polsek Woja Lanjutkan Penyaluran Beras Tahap Dua Dari Polda NTB

Kategori Berita

.

Peduli Masyarakat, Polsek Woja Lanjutkan Penyaluran Beras Tahap Dua Dari Polda NTB

Senin, 15 Juni 2020

Penyaluran Besar Bantuan dari Polda NTB untuk masyarakat. (foto/ist)
Dompu, Topikbidom.com - Polres Dompu melalui Polsek Woja, Selasa (16/6/2020) kembali melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial penyaluran beras tahap dua kepada masyarakat Kelurahan Kandai Dua dan Desa Wawonduru Kecamatan Woja. Bantuan beras yang bersumber dari Polda NTB ini, disalurkan dalam rangka meringankan beban masyarakat ditengah dampak Covid-19 dan menyambut hari jadi Bhayangkara yang ke 74 Tahun.

Penyaluran beras yang dipimpin Kapolsek Woja IPDA Abdul Haris ini, juga menggandeng TNI Kodim 1614/Dompu yang diwakili Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan dan Desa (Kandai Dua dan Wawonduru). Ikut pula, Kades dan Lurah setempat bersama jajaranya.

Menariknya, pembagian beras ini pun
disambut baik oleh pemerintah Kelurahan dan Desa serta masyarakat penerima yang merasa bersyukur adanya bantuan ini karena sangat dirasakan manfaatnya.

(foto/ist)

Kapolsek Woja IPDA Abdul Haris menjelaskan, Bhakti sosial tahap dua ini merupakan bantuan langsung dari Polda NTB peduli masyarakat yang kurang mampu yang terdampak Covid-19.

"Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat kita yang kurang mampu karena efek dari pandemi Covid-19 ini cukup membuat lesu perekonomian masyarakat," ujarnya.

IPDA Abdul Haris juga menjelaskan,
bantuan ini diberikan kepada warga yang tidak mendapatkan bantuan dari pemerintah seperti bantuan BST, NTB Gemilang, JPS terpijar maupun dari bantuan BLT Desa.

“Bantuan Tahap II yang diberikan Polda NTB kepada masyarakat  kelurahan Kandai Dua sebanyak 7 KK. Sedangkan bertempat di Desa Wawonduru, Kecamatan Woja sebanyak 7 KK," terangnya.

Ditambahkan IPDA Abdul Haris, kegiatan penyaluran bantuan Bhakti ini pun sebagai langkah kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi TNI  Polri dengan masyarakat.

"Polri, TNI dan Masyarakat tidak bisa dipisahkan. Maka sudah menjadi tugas aparat untuk membantu meringkan beban masyarakat," tandasnya. (Rul)