Peresmian SPBU 5484205 PT Petrofot Rizky Indonesia, Penuhi Kebutuhan BBM Masyarakat Pekat

Kategori Berita

.

Peresmian SPBU 5484205 PT Petrofot Rizky Indonesia, Penuhi Kebutuhan BBM Masyarakat Pekat

Kamis, 08 Oktober 2020

Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin didampingi Forkopimda Dompu, Direktur Utama SPBU 5484205 PT Petrofot Rizky Indonesia (Ika Rizky Veryani) dan Komisaris Utama (Yuhasmin Ismail M.AP), saat melakukan pemotongan pita sebagai pertanda SPBU 54.842.05 Desa Doroperti Kecamatan Pekat diresmikan alias mulai beroperasi. (dok: Topikbidom.com)

 

Dompu, Topikbidom.com - Keberadaan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 54.842.05 PT Petrofot Rizky Indonesia di Desa Doroperti Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu, memberikan kemudahan yang sangat luar biasa bagi seluruh masyarakat Kecamatan Pekat untuk memenuhi kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM). 


Bagaimana tidak, masyarakat di kecamatan ini yang dulunya hendak ingin membeli BBM harus menempuh jarak lebih dari 2 jam dengan menggunakan kendaraan roda empat (mobil) menuju SPBU yang ada di wilayah perkotaan Kabupaten Dompu. Tapi dengan adanya, SPBU 54.842.05  masyarakat sudah dengan mudah dan tidak perlu jauh jauh untuk membeli BBM. 

Bupati Dompu, saat menyampaikan sambutannya. 


Hal ini diungkapkan Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin bersama BPH Migas dan PT. Pertamina (Persero), saat meresmikan SPBU 54.842.05 Desa Doroperti Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu, Kamis (8/10/2020).


"Hari ini satu tugas negara (pemerintah) dapat ditunaikan. Diwilayah ini pun pertumbuhan ekonominya sangat luar biasa dan memiliki pabrik gula yang setiap tahun ada ribuan trip gula dan tebu yang harus diangkut sehingga membutuhkan BBM," ungkap Bupati.


Kata Bupati, kebutuhan minyaknya (BBM) menjadi lebih mahal karena harus mengisinya di wilayah perkotaan Dompu yang jauh dengan Kecamatan Pekat. 


"Alhamdulillah, sekarang  BBM tersedia di wilayah ini dan siapapun yang membutuhkannya bisa langsung mengisinya di SPBU 54.842.05," ujarnya. 


Diakui Bupati, dirinya mengapresiasi usaha dan kerja keras Ika Rizky Veryani (Direktur Utama SPBU 5484205 PT. Petrofot Rizky Indonesia) yang telah bertahun-tahun membangun SPBU ini. "Semoga ini akan memberi kemudahan terutama bagi masyarakat Kecamatan Pekat," katanya. 


Menurut Bupati, dengan adanya SPBU di lokasi ini masyarakat bisa mendapatkan BBM yang bukan hanya satu harga, tapi juga dengan kualitas yang terjamin. 


"Saya mendapat informasi bahwa  alat alat berat yang biasa dipakai oleh para kontraktor di wilayah ini sering kali tidak efektif akibat tidak  kualitas BBM yang dipakai. Maka itu dengan adanya SPBU ini, apa yang menjadi pekerjaan masyarakat Pekat akan semakin mudah," tuturnya. 


Ditambahkan Bupati, pihaknya berusaha sekarang status jalan yang ada di Kecamatan Pekat ini yakni statusnya adalah jalan negara. Sehingga kalau sedikit rusak langsung diperbaiki, bahkan kesannya tidak pernah selesai diperbaiki. 


"Sekarang jalan di Kecamatan Kempo sedang diperlebar, jadi mulai dari cabang Banggo sampai ke Desa Nangamiro itu lebar jalannya 12 meter sebagai wujud dari jalan negara," jelasnya. 


Sambung Bupati, Kecamatan Pekat dianggap telah ikut membantu masalah Negara yaitu Gula. Sekarang produksinya semakin bagus, meskipun beberapa bulan harus mengolah gula rafinasi dari luar negeri tapi sekarang volume produksi tebu yang dilakukan oleh masyarakat pekat juga semakin naik. 


Bupati juga menyebut, beberapa waktu kedepan di Kecamatan Pekat akan ada Pabrik Porang dan sekarang sedang dirintis usaha penanamannya sehingga dua atau tiga tahun kedepan disini bukan hanya pabrik gula tapi akan ada pabrik Porang dan pabrik biomangsa yang menggunakan kayu untuk bahan bakar. 


"Semoga setelah diresmikan SPBU ini, dapat melayani lebih banyak orang dan lebih banyak pula masyarakat yang akan mendapatkan manfaat," harapnya. 


Perwakilan PT. Pertamina (Persero) PT. UPMS 5 Surabaya, Mahfud Nadyo Hantoro, saat menyampaikan sambutannya.




Disela waktu, Perwakilan PT. Pertamina (Persero) PT. UPMS 5 Surabaya, Mahfud Nadyo Hantoro, melalui sambutannya mengatakan, BBM satu harga adalah program pemerintah untuk menjamin kedaulatan energi di titik titik yang dianggap pemerintah memang memerlukan. 


"Besar harapan kami dengan adanya BBM satu harga di wilayah Kabupaten Dompu tepatnya di Desa Doroperti Kecamatan Pekat ini dapat menjadi manfaat bagi terutama masyarakat Kabupaten Dompu," jelasnya saat ikut meresmikan SPBU 54.842.05. 


Mahfud Nadyo Hantoro menyebut, Kabupaten Dompu banyak memiliki potensi terutama di Kecamatan Pekat khsusnya di bidang pariwisata dan penduduknya pun juga banyak. 


"Harapan kami masyarakat dapat lebih menikmati BBM dengan harga sesuai dengan peraturan pemerintah," terangnya.


Tambah Mahfud Nadyo Hantoro, BBM yang dijual di SPBU ini adalah BBM khusus diantaranya ada Pertalite, Pertamax dan ada juga BBM penugasan yakni BBM Premium, BBM subsidi (biosolar). 


"Harapan kami pun SPBU ini juga bisa menyalurkan sesuai peruntukannya dan sesuai dengan peraturan peraturan yang sudah ditetapkan. Selain itu, juga mendapatkan dukungan dari Kabupaten Dompu ini supaya BBM ini bisa berdistribusi dengan baik kepada masyarakat," harapnya.


Sambung Mahfud Nadyo Hantoro, walau SPBU ini lokasinya jauh, tapi tetap diprioritaskan oleh pihaknya karena ini merupakan dari program pemerintah pusat. Bahkan, ada beberapa titik yang rencananya akan dibangun oleh pihaknya. 


"Semoga ini bisa membantu Kabupaten Dompu untuk lebih hebat lagi karena kedautan energi sudah berapa di titik titik walaupun titiknya jauh," terangnya. 

Direktur Utama SPBU 5484205 PT Petrofot Rizky Indonesia, Ika Rizky Veryani, saat menyampaikan sambutannya.


Sementara itu, Direktur Utama SPBU 5484205 PT Petrofot Rizky Indonesia, Ika Rizky Veryani, pada sambutannya juga mengatakan, ini adalah SPBU pertama yang dibangun di Kecamatan Pekat. Keberadaan SPBU dilokasi ini, bisa memberikan manfaat yang luar biasa dan kemudahan bagi masyarakat khususnya di Kecamatan Pekat ini. 


"Sekarang masyarakat Pekat akan lebih mudah mendapatkan BBM di lokasi ini. Karena selama ini masyarakat Pekat  membeli BBM itu di wilayahnya perkotaan Kabupaten Dompu dengan jarak tempuh yang cukup jauh alias membutuhkan waktu selama beberapa jam," katanya. 


Pada kesempatan ini pun, Ika Rizky Veryani juga menyampaikan ucapan rasa syukur yang luar biasa atas suport yang diberikan pemerintah terutama Bupati Dompu, PT. Pertamina, Kapolres Dompu, Dandim 1614/Dompu serta seluruh masyarakat Kabupaten Dompu yang akhirnya berkat doa semuanya sehingga bisa membangun SPBU dilokasi ini. "Semoga SPBU ini bisa bermanfaat untuk seluruh masyarakat," tuturnya.


Lanjut Ika Rizky Veryani, pihaknya berharap kepada pemerintah, PT Pertamina dan BPH Migas bahwa nantinya kedepannya konsumsi masyarakat disini bisa benar benar diakomodir karena memang banyak masyarakat yang membutuhkan Premium dan Solar. 


Ia menyebut, BBM satu harga ini merupakan program dari pemerintah pusat untuk tetap SPBU mensuplai premium dan solar tersebut. "BBM ini adalah kebutuhan masyarakat terutama di Kabupaten Dompu, sehingga SPBU ini bisa diprioritaskan," papar Ika Rizky Veryani sembari menutup penyampaiannya. 


SPBU 54.842.05 diresmikan, warga Kecamatan Pekat ucap rasa syukur?


Salah satu warga Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu Ardiansyah, mengaku bersyukur dengan adanya SPBU 54.842.05 di Desa Doroperti Kecamatan Pekat ini. Menurutnya, keberadaan SPBU 54.842.05 tentu mempermudah masyarakat khususnya di Kecamatan Pekat untuk membeli BBM. 


"Alhamdulillah, kami warga Kecamatan Pekat tidak perlu lagi membeli BBM di lokasi yang jauh yakni di wilayah perkotaan Kabupaten Dompu. Ini yang kami harapkan dari dulu dan akhirnya tercapai juga," katanya. 


Diakui Ardiansyah, selama ini pihaknya sangat sulit mendapatkan BBM karena harus membutuhkan waktu berjam jam untuk sampai di lokasi SPBU disana. Tidak hanya itu, karena lokasinya sangat jauh dirinya pun harus mengeluarkan biaya dalam perjalanan membeli BBM tersebut. 


"Dengan adanya SPBU di wilayah ini, tentu kami tidak lagi mengeluarkan biaya operasional di jalan," jelasnya, saat diwawancarai di lokasi acara peresmian SPBU 54.842.05. 


Lanjut Ardiansyah, dirinya menyampaikan ucapan terimakasih kepada PT Petrofot Rizky Indonesia yang sudah mau membangun SPBU di wilayah Desa Doroperti ini. "Apa yang dilakukan oleh perusahaan ini sama halnya menjawab dan memudahkan kami untuk mendapatkan BBM," terangnya.


Sebelumnya, pada acara peresmian SPBU 54.842.05 ini, selain dihadiri Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin, juga dihadiri oleh sejumlah Kepala OPD lingkup Pemkab Dompu serta Kepala Desa, Camat, Kapolres Dompu, Kajari Dompu, Forkopimda lainnya dan tokoh masyarakat serta lainnya.







Acara ini pun, diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya, pembacaan doa oleh H. Abdul Hadi HM Amin, penyerahan cendera mata dari Bupati Dompu kepada PT. Pertamina, kemudian cendera mata dari PT. Pertamina kepada Bupati Dompu. 









Setelah itu, dilaniutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Dompu dan PT. Pertamina. Kemudian dilanjutkan dengan pengguntingan Pita bersama oleh Bupati Dompu didampingi  PT.  Pertamina, Direktur Utama SPBU 5484205 PT Petrofot Rizky Indonesia (Ika Rizky Veryani) dan Komisaris Utama (Yuhasmin Ismail M.AP) serta lainnya. 

Tidak hanya itu, juga dilakukan pengisian BBM pertama oleh Bupati Dompu, Perwakilan PT. Pertamina, Kapolres Dompu dan Kajari Dompu.(Rul)