Gubernur NTB didampingi Bupati Dompu, saat meninjau korban dampak Banjir di Desa Bara Kecamatan Woja Kabupaten Dompu (ist/ Topikbidom.com)
Dompu, Topikbidom.com - Gubernur NTB Dr H. Zulkieflimansyah, M.Sc bersama rombongannya, Sabtu (9/1/2021) meninjau korban dampak banjir di Desa Bara Kecamatan Woja Kabupaten Dompu. Kehadiran orang nomor satu di NTB ini di lokasi Desa Bara, juga didampingi Bupati Dompu Drs. H Bambang M Yasin, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Dompu, Kapolres Dompu, Dandim 1614/Dompu, Kajari Dompu dan lainnya.
Dilokasi ini, terlibat Gubernur NTB melihat secara langsung rumah rumah warga dan kondisi sungai di Desa setempat. Selain itu, Gubernur NTB bersama Bupati Dompu menyerahkan secara langsung bantuan untuk warga yang terkena dampak banjir. "Semoga kondisi Desa Bara pasca di landa banjir kemarin segera pulih seperti sedia kala," tutur Gubernur NTB.
Setelah dilokasi ini pun, Gubernur NTB bersama rombongannya melanjutkan perjalan menuju wilayah pergunungan Nanga Tumpu Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu. Dilokasi ini juga, Gubernur NTB didampingi para pihak kembali menyempatkan waktu untuk menanam bibit pohon Mahoni. (Rul)