Bupati dan Wakil Bupati Dompu Terpilih Akan Dilantik 17 Februari 2021

Kategori Berita

.

Bupati dan Wakil Bupati Dompu Terpilih Akan Dilantik 17 Februari 2021

Kamis, 11 Februari 2021

 

Bupati dan Wakil Bupati Dompu Terpilih hasil Pilkada Dompu Tahun 2020, Abdul Kader Jaelani dan H Syahrul Parsan ST MT (AKJ-SYAH)

Dompu, Topikbidom.com - Bupati dan Wakil Bupati Dompu Terpilih hasil Pilkada Dompu Tahun 2020, Abdul Kader Jaelani dan H Syahrul Parsan ST MT (AKJ-SYAH), akan dilantik 17 Februari 2021 di Mataram. Hal ini, berdasarkan keputusan pemerintah provinsi NTB tentang penetapan jadwal pelantikan Kepala Daerah terpilih. 


Bupati Dompu Terpilih Abdul Kader Jaelani (AKJ-SYAH), pada wartawan membenarkan pelantikan tersebut akan berlangsung 17 Februari 2021 di Mataram. Diakuinya, kebenaran jadwal pelantikan itu berdasarkan informasi yang diterima oleh dirinya dari pemerintah Provinsi NTB melalui telepon seluler. "Iya, kami akan dilantik 17 Februari 2021," ungkapnya, Kamis (11/2/2021). 


Hanya saja lanjut Bupati Dompu Terpilih, dalam pelantikan nanti jumlah tamu dibatasi dan tetap mengikuti protokol kesehatan. Hal itu, sesuai dengan keputusan pemerintah provinsi NTB mengingat daerah masih dilanda pandemi Covid-19. "Itulah alasan kenapa pemeritah provinsi NTB membatasi jumlah tamu undangan yang hadir dalam acara pelantikan nanti," jelasnya. 


Lanjut Bupati Dompu Terpilih, apapun menjadi ketentuan dan keputusan pemerintah provinsi NTB  tentunya harus tetap harus diikuti. Maka itu, ia kembali mengimbau  seluruh masyarakat Kabupaten Dompu, khususnya tim sukses, simpatisan maupun massa pendukung AKJ-SYAH untuk tidak hadir pada acara pelantikan, guna menghindari pelanggaran protokol kesehatan. 


"Saya harap kepada seluruh keluarga saya yang ada di Kabupaten Dompu tanpa terkecuali agar kiranya dapat mengurungkan dulu niatnya ke Mataram dengan tujuan menghadiri acara pelantikan ini. Mari kita sama-sama menjaga nama baik Kabupaten Dompu dan kita semua. Mari kita ikuti protokol kesehatan, sebagimana yang dianjurkan oleh pemerintah," harapannya. 


Secara terpisah Wakil Bupati Dompu terpilih, H.Syahrul Parsan ST, MT (AKJ-SYAH), pada wartawan juga  membenarkan bahwa pelantikan tersebut akan berlangsung 17 Februari 2021. "Kami tadi sekitar pukul 09.20 wita menerima informasi dari pihak Pemerintah Provinsi NTB bahwa pelantikan tetap dilaksanakan pada tanggal 17 Februari ini dengan tetap mengikuti protokol kesehatan," ujarnya. 


Ia juga membenarkan, dalam pelantikan nanti jumlah tamu undangan dibatasi, mengingat kondisi daerah masih dilanda pandemi Covid-19. "Apapun yang menjadi keputusan pemerintah provinsi NTB mengenai peraturan dalam pelantikan, harus diikuti karena itu demi kebaikan bersama agar terhindar dari penyebaran Covid-19," tandasnya.(Rul)