Kapolsek Pekat bersama anggotanya dan pihak Koramil 1614-05/Pekat, saat memberikan hukuman fisik (push up) kepada pelanggar protokol kesehatan
Dompu, Topikbidom.com - Jajaran Polsek Pekat bersama Koramil 1614-05/Pekat, Kamis (18/2/2021) menggelar razia masker di depan kantor Mapolsek Pekat. Razia ini dilakukan untuk mengedukasi masyarakat agar tetap mengikuti protokol kesehatan.
Razia masker ini, dipimpin Kapolsek Pekat Ipda Muh. Sofiyan Hidayat S.Sos didampingi anggotanya, Dan pos Al bersama anggotanya anggot. Sedangkan Danramil 1614-05/Pekat diwakili Babinsa Desa Karombo Serka Ilham.
Pada razia masker kali ini, sejumlah pengguna jalan terutama pengendara yang kedapatan tidak memakai masker, diberikan hukuman fisik berupa Push up. Selan itu, mereka juga diminta agar menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker, rajin mencuci tangan di air yang mengalir dan menjaga jarak (menghindari kerumunan).
Tidak hanya itu, pengedara juga diminta untuk menerapkan pola hidup sehat dan selalu menjaga kebersihan lingkungan. Hal ini dilakukan, selain mencegah penularan dan penyebaran Covid-19, juga mengantisipasi timbulnya wabah penyakit Demam Berdarah Dangue (DBD) serta lainnya.(Rul)