Bupati, Wakil Bupati dan Forkopimda Dompu, saat meninjau lokasi dampak banjir di Kecamatan Hu'u
Dompu, Topikbidom.com - Bupati Dompu Kader Jaelani, Wakil Bupati Dompu H Syahrul Parsan ST, MT bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Rabu (10/3/2021) melakukan peninjauan di lokasi dampak bencana banjir di Desa Daha Kecamatan Hu'u. Hal ini dilakukan, selain melihat langsung kondisi dampak yang ditimbulkan akibat banjir itu, juga untuk mendengarkan apa saja yang dikeluhkan oleh para warga.
Dilokasi ini, Bupati dan Wakil Bupati Dompu, juga didampingi Dandim 1614/Dompu Letkol Ali Cahyono S.kom Tr (han), Kepala BPBD Dompu Jufri ST dan unsur pejabat lainnya. Dilokasi ini juga, mereka sempat bertatap muka dengan warga korban dampak banjir di lokasi pengungsian yang ada di Desa setempat.
Bupati Dompu bersama jajaran, saat melakukan Rakor terbatas di kantor Pemdes Daha |
Bupati Dompu Rakor dengan pihak PT. STM ?
Setelah dilokasi ini, Bupati, Wakil Bupati dan rombongan bergerak menuju Kantor Pemeritah Desa (Pemdes) Daha untuk melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) terbatas dengan pihak PT.STM membahas berkaitan dengan pembebasan lahan untuk pembangunan rumah bagi warga terdampak banjir.
Pada kesempatan ini pun, Bupati juga meminta kepada pihak PT. STM agar terlibat langsung dan membantu sebagian warga yang membutuhkan. "Kami juga akan bersurat secara resmi kepada pihak perusahan (PT. STM) agar segera di realisasikan ke pihak warga yang membutuhkan," ujar Bupati Dompu Kader Jaelani.
Sementara itu, pihak PT. STM menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Bupati Dompu. PT. STM tentunya juga bergerak membantu warga yang terdampak banjir tersebut. "Mengenai hal lainnya, kami akan melakukan koordinasi dengan pimpinan perusahan sesuai mekanisme yang berlaku," terangnya.(Rul)