Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan, DPRD Dompu Tinjau KBM di Sekolah

Kategori Berita

.

Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan, DPRD Dompu Tinjau KBM di Sekolah

Kamis, 25 Maret 2021

 

Komisi III DPRD Dompu, saat melakukan peninjauan di lokasi sekolah 

Dompu, Topikbidom.com - Komisi III DPRD Dompu, Kamis (26/3/2021) kemarin, mendatangi sejumlah sekolah di wilayah Kabupaten Dompu. Hal ini, dilakukan dalam rangka meninjau aktifitas Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di masa pandemi Covid-19. 


Anggota Komisi III DPRD Dompu, Muhammad Ikhsan SE, mengatakan, kemarin dirinya bersama Ketua Komisi III DPRD Dompu Ismul Rahmadin S.Pdi dan Anggota Komisi III DPRD Dompu Adi Rahmat, melakukan peninjauan KBM di sejumlah sekolah. 














Sekolah yang ditinjau itu yakni, SDN 7 Woja, SMPN 1 Woja dan  SMAN 1 Woja yang ada di Kelurahan Kandai Dua Kecamatan Woja. Kemudian di Kecamatan Manggelewa, SMKN 1 Manggelewa, SMPN 1 Manggelewa, dan sejumlah sekolah lainnya. "Tujuan kami turun ke lokasi sekolah itu untuk memastikan aktifitas KBM tetap menerapkan protokol kesehatan," ungkap Muhammad Ikhsan SE, Jumat (26/3/2021). 


Ia menyebut, hal ini dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, walaupun kondisi daerah saat ini sudah memasuki zona orange. "Tapi mudah mudahan saja Covid-19 bisa segera tuntas dan hilang dari daerah kita tercinta ini," jelasnya. 


Lanjut Muhammad Ikhsan SE, hasil peninjauan ini pun pihaknya melihat  KBM di sekolah tetap berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan. "Alhamdulillah, penerapan protokol kesehatan sudah maksimal dilakukan boleh  pihak sekolah," terangnya. 


Tidak hanya itu, kemarin pihaknya juga secara langsung memberikan pembinaan pembinaan termasuk saran dan masukan kepada pihak sekolah agar disipilin menerapkan protokol kesehatan. "Kami juga memberikan masukan agar menciptakan kenyamanan dan keamanan dalam aktifitas KBM," katanya.


Saat meninjau sekolah, apa saja keluhan yang disampaikan pihak sekolah ? 


Tambah Muhammad Ikhsan SE, pihak sekolah menyampaikan keluhan mengenai kondisi fisik bangunan sekolah yang memprihatinkan."Itulah keluhan yang disampaikan pihak sekolah kepada kami," ungkapnya lagi.

 

Terlepas dari hal itu, kemarin pihaknya juga sempat memberikan masukan kepada pihak sekolah, agar memperhatikan kondisi kebersihan ruangan kelas dan lingkungan sekolah. "Hal ini kami sampaikan karena melihat dinding ruangan kelas dipenuhi oleh tulisan tulisan (coretan) yang terkesan semrawut," jelasnya lagi. 


Sambung Muhammad Ikhsan SE, kedepan pihaknya akan kembali melakukan peninjauan ke sekolah sekolah. "Senin pekan depan, kami akan kembali turun," terangnya lagi.


Sementara itu,  Kepala SMKN 1 Manggelewa Abdul Yarid ST, menyambut baik kehadiran Komisi III DPRD Dompu. "Kehadiran para wakil rakyat ini ibarat penghargaan buat kami pihak sekolah," katanya.


Lanjut Abdul Yarid ST, masukan dan saran dari para wakil rakyat ini sangat bermanfaat demi keselamatan serta peningkatan peranan para pihak yang ada di sekolah. Termasuk, dalam hal mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19."Kami sangat bersyukur atas saran dan masukan tersebut," Tandasnya.(Rul)