Bupati Dompu Kader Jaelani (kanan), saat menerima Plakat Penghargaan dari Ditjen Perbendaharaan (DJB) Provinsi NTB Sudarmanto (kiri). (ist/Topikbidom.com) |
Dompu, Topikbidom.com - Bupati Dompu Kader Jaelani, Kamis (22/4/2021) mendapat Plakat Penghargaan dari Kantor Wilayah (Kanwil) Ditjen Perbendaharaan (DJB) Provinsi NTB. Penghargaan ini, sebagai bentuk apresiasi karena Pemda Dompu adalah daerah tercepat dalam penyaluran DAK fisik tahun 2021.
Plakat Penghargaan ini, pun diserahkan langsung Ditjen Perbendaharaan (DJB) Provinsi NTB Sudarmanto kepada Bupati Dompu Kader Jaelani di ruang rapat kantor Bupati (Pemda) Dompu. Pada kesempatan ini, hadir juga Kepala KPKN Bima, Dodi Hendaryadi, Asisten Administrasi (Asdum) Setda Dompu Drs. Gazi Mansyuri M.Ap dan Kadis DPMPD Dompu Kahiruddin SH serta pihak lainnya.
Asisten Administrasi (Asdum) Setda Dompu Drs. Gazi Mansyuri M.Ap, mengatakan, alasan Kanwil DJB NTB memberikan plakat penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian Kabupaten Dompu yang lebih cepat dalam penyaluran DAK Fisik Selama Triwulan I Se-Wilayah Kerja KPKN Bima (Kabupaten Bima, Kota Bima dan Kabupaten Dompu). "Bupati Kader Jaelani mengapresiasi yang tinggi kepada DJB NTB atas penghargaan yang diberikan," ungkapnya, dikutip dari laman Facebook Baprokopim Dompu NTB.
Menurut Drs. Gazi Mansyuri M.Ap, penghargaan ini menjadi motivasi bagi jajaran Pemda Dompu untuk terus bersemangat dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab. "Jadi kita mesti bersyukur atas capaian dan penghargaan yang didapat," katanya.
Masih menurut Drs. Gazi Mansyuri M.Ap, ada hal yang berbeda tahun ini. Dimana, pada tahun sebelumnya plakat penghargaan atas pencapaian sebagai daerah yang tercepat dalam penyaluran DAK Fisik diserahkan oleh Kepala KPKN Bima. Namun kali ini langsung diserahkan oleh Kanwil DJB Provinsi NTB. "Ini menjadi sebuah kebanggaan bagi Kabupaten Dompu," Terangnya. ADVERTORIAL