![]() |
Dua orang terduga pelaku Curanmor, saat diamankan di Mapolsek Pekat (ist/Topikbidom.com) |
Dompu, Topikbidom.com - Anggota Opsnal Polsek Pekat yang dipimpin Muhammad Sofian Hidayat S.Sos (Kapolsek Pekat), Sabtu (8/5/2021) kemarin berhasil meringkus terduga pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) di wilayah Kecamatan Pekat. Para terduga pelaku ini diringkus karena diduga melakukan aksi Curanmor jenis Yamaha Jupiter MX warna putih hitam dengan No. Pol : KT 2014.
Kapolsek Pekat IPDA Muhammad Sofian Hidayat S.Sos, mengatakan bahwa pihaknya berhasil menangkap dua orang terduga pelaku Curanmor milik Herlina warga Dusun Soridei Desa Karombo, Kecamatan Pekat. Para terduga pelaku ini masing masing berinisal WD Alias Dwil (laki laki 37 thn) Warga Dusun Karang Lembah, Desa Pekat, Kecamatan Pekat dan AS (laki laki 37 thn) warga Dusun Latonda 1 Timur, Desa Pekat, Kecamatan Pekat.
IPDA Muhammad Sofian Hidayat S.Sos menyebut, kedua pelaku ditangkap berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP/K/15/IV/2021 / Res. Dompu /Sek Pekat yang sebelumnya melaporkan kejadian Curanmor jenis Yamaha Jupiter MX warna putih hitam dengan No. Pol : KT 2014 milik Herlina yang terjadi di rumah milik Ahmadin warga Dusun Soridei, Desa Karombo, Kecamatan Pekat. "Itulah alasan kenapa kami menangkap WD dan AS ditangkap," ungkapnya, melalui pesan WhatsApp dengan wartawan Topikbidom.com
Lanjut Kapolsek, keberhasilan menangkap WD dan AS berawal dari informasi yang diberikan warga. Setelah mendapat informasi itu, ia pun memerintahkan Kanit Intel Polsek Pekat dan Kanit Reskrim Polsek Pekat untuk melakukan penyelidikan guna mencari tau keberadaan terduga pelaku.
"Saat itu, Kanit Reskrim Polsek Pekat mendapat info dari masyarakat bahwa terduga pelaku sedang berada di rumahnya di Dusun Karang Lebah Desa Pekat. Alhamdulillah, WD Alias Dwil berhasil kami tangkap dan kemudian kami amankan di Mapolsek Pekat," terangnya.
Sambung Kapolsek, berdasarkan hasil interogasi terduga pelaku (WD Alias Dwil,red) mengaku melakukan aksi Curanmor bersama AS (terduga pelaku lainnya) warga Dusun Dusun Latonda 1 Timur Desa Pekat Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu dengan menggunakan Honda Vario warna putih.
"Atas informasi itu pun Kanit IK Polsek Pekat dan Kanit Intel Polsek Pekat mencari keberadaan AS dirumahnya sekitar pukul 21.00 wita dan yang bersangkutan berhasil ditangkap dan diamankan di Mapolsek Pekat," jelasnya.
Tambah Kapolsek, setelah itu dua orang terduga pelaku langsung di bawa Tim Puma Polres Dompu menuju Mapolres Dompu. "Kasus ini sedang dalam penanganan Polres Dompu," Tandasnya. RUL