Babinsa, saat mengawal dan mendampingi kegiatan vaksinasi COVID-19
Dompu, Topikbidom.com - Kodim 1614/Dompu bersama jajaran Koramil termasuk para Babinsa, terus bergerak untuk mengawal dan mendampingi secara langsung kegiatan Vaksinasi COVID-19 yang dilaksanakan oleh para Tenaga Kesehatan (Nakes). Hal ini, dilakukan sebagai bentuk antusias jajaran TNI-AD dalam mengsukseskan program capaian Vaksinasi.
Dandim 1614/Dompu Letkol Inf. Ali Cahyono S.Kom Tr (Han) pada wartawan Topikbidom.com, membenarkan bahwa jajaran sampai saat ini terus bergerak untuk membantu para Nakes mengsukseskan program capaian Vaksinasi COVID-19.
"Jajaran kami, selain terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang manfaat vaksinasi. Juga mengajak masyarakat agar mau divaksin," ungkap Dandim.
Kata Dandim, hal itu seperti yang dilakukan jajarannya di Kecamatan Manggelewa, khususnya Babinsa. Di lokasi kantor Desa Nusa Jaya, Kecamatan Manggelewa, Babinsa mendampingi langsung Nakes Puskemas Soriutu yang melaksanakan serbuan vaksinasi
COVID-19 kepada masyarakat Kecamatan Manggelewa yang juga dihadiri pihak kepolisian, Kapus Soriutu Manggelewa, Nakes puskesmas Puskemas Soriutu Manggelewa dan Kades Nusa Jaya beserta Stafnya.
"Kegiatan ini diawali dengan mekanisme pelayanan vaksinasi yakni mencuci tangan dan mengukur suhu badan," jelasnya.
Setelah itu, dilanjutkan dengan Pendaftaran, verifikasi, Format Skrining, Vaksinasi dan Pencatatan dan Observasi Selama 30 Menit. Ia juga menjelaskan, jumlah warga yang memenuhi syarat divaksin sebanyak 300 orang. "Dosis 2 yakni 98 orang dan Dosis I yakni 202," terangnya.
Terlepas hal itu, Dandim mengimbau masyarakat untuk sama sama sadar akan pentingnya manfaat vaksinasi COVID-19. "Mari kita sukseskan program Vaksinasi hingga mencapai 70 persen sesuai dengan target yang ditentukan untuk Kabupaten Dompu," tandasnya. RUL