Wakapolres Dompu Kompol Abdi Mauluddin S.Sos, saat menerima penyerahan penghargaan dari KPPN Bima yang diserahkan Wakil Bupati Dompu
Dompu, Topikbidom.com - Jajaran Polres Dompu, kembali menunjukkan bukti keberhasilannya dalam mengelola anggaran. Hal ini, terbukti Polres Dompu, meraih 2 penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Raba Bima.
Penghargaan ini, pun diserahkan langsung Bupati Dompu Kader Jaelani dan Wakil Bupati Dompu H Syahrul Parsan ST MT, kepada Kapolres diwakili Wakapolres Dompu Kompol Abdi Mauluddin S.Sos, pada momentum penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) petikan tahun anggaran 2022 dan penandatanganan fakta integritas serta pemberian penghargaan kepada Satker Terbaik di Pandopo Bupati, Senin (13/12/2021).
"Alhamdulillah, Polres Dompu mendapatkan 2 penghargaan KPPN untuk pengunaan anggaran yaitu Penghargaan Terbaik Pertama pengelolaan UP (Uang Persediaan) diatas Rp 75 Juta dan Penghargaan Terbaik Ketiga indikator Kinerja pelaksanaan anggaran," terang Kasi Humas Polres Dompu Ipda Akhmad Marzuki, Selasa (14/12/2021).
Kata Ipda Akhmad Marzuki, semoga penghargaan ini menjadi motivasi dan semangat bagi seluruh jajaran Polres Dompu, untuk lebih meningkatkan kualitasnya dalam mengelola anggaran. "Kami akan terus berusaha dan bekerja keras untuk mencetak prestasi," tandasnya. RUL