Dandim 1614/Dompu Silaturahmi dengan Wartawan dan LSM

Kategori Berita

.

Dandim 1614/Dompu Silaturahmi dengan Wartawan dan LSM

Selasa, 25 Januari 2022
Acara silaturahmi Dandim 1614/Dompu dengan wartawan dan LSM di Kabupaten Dompu (dok: Topikbidom.com)

Dompu, Topikbidom.com - Dandim 1614/Dompu bersama jajarannya, Rabu (26/1/2022) menggelar acara silaturahmi dengan wartawan dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Kabupaten Dompu di aula Makodim 1614/Dompu. Silaturahmi ini, dilakukan untuk meningkatkan sikap persaudaraan dan kemitraan. 


Mengawali sambutannya, Dandim 1614/Dompu Letkol Kav. Taufiq S.Sos, memperkenalkan dirinya kepada para wartawan dan LSM yang hadir. Selain itu, Ia juga menjelaskan acara ini sengaja dilaksanakan Kodim 1614/Dompu, untuk meningkatkan tali silaturahmi dan persaudaraan. "Inilah asalan kenapa kami hari ini mengundang para wartawan dan LSM," ujarnya. 


Dandim 1614/Dompu Letkol Kav. Taufiq S.Sos, saat menyampaikan sambutannya (dok : Topikbidom.com)


Kata Dandim, Kodim 1614/Dompu bersama jajaran dibawah, sangat mengharapkan saran dan masukan khususnya dari para wartawan dan LSM. "Inilah yang sangat kami harapkan kepada rekan-rekan," tuturnya. 


Lanjut Dandim, jajarannya akan selalu terbuka selama 24 jam menerima kehadiran siapapun, termasuk wartawan dan LSM. "Kami akan selalu terbuka khususnya menerima kehadiran rekan-rekan," terangnya. 


Menurut Dandim, masukan dan saran adalah sumber bagi Kodim 1614/Dompu bersama jajaran dibawah untuk terus berbenah dan meningkatkan kemajuan dalam menjalankan tugas serta tanggung jawab. "Semua itu (saran dan masukan,red)  penunjang tugas kami dilapangan," katanya. 


Masih menurut Dandim, tantangan dan rintangan sudah menjadi hal yang lumrah dalam tugas. Namun, semua ini adalah sumber semangat bagi siapapun untuk mencapai kesuksesan. "Intinya, apapun itu harus dihadapi dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab," tandasnya. 


Pantauan wartawan Topikbidom.com, pada momentum silaturahmi ini, juga diberikan ruang bagi para wartawan dan LSM untuk menyampaikan berbagai unek-unek termasuk saran dan masukan. Sampai berita ini diunggah, acara silaturahmi masih berlangsung. RUL