![]() |
Wakil Walikota Bima, saat memimpin upacara peringatan hari lahir Pancasila Tahun 2023 |
Kota Bima, Topikbidom.com
– Wakil Walikota Bima, menyampaikan hari ini semua memperingati Hari Lahir
Pancasila sebagai momentum penanda bahwa semua telah sepakat untuk diikat dan
disatukan dalam semangat yang sama yakni menjadi bagian dari ibu pertiwi yang
bernama Republik Indonesia dibawah naungan Pancasila.
Ia menyebut, Pancasila
bukanlah hanya telah mempersatukan semuanya, Pancasila juga telah menjadi
bintang penuntun ketika bangsa Indonesia menghadapi tantangan dan ujian-ujian. "Sejarah
telah membuktikan bahwa bangsa dan negara kita bisa tetap berdiri kokoh menjadi
negara yang kuat karena kita semua sepakat untuk berlandaskan pada
Pancasila," ungkap Wakil Walikota Bima, Feri Sofiyan SH, saat memimpin upacara
peringatan Hari Lahir Pancasila Tingkat Kota Bima Tahun 2023 dan membacakan
amanat Presiden RI Ir. H. Joko Widodo mengenai peringatan hari lahir Pancasila,
Kamis (1/6/2023).
Pada upacara yang
berlangsung di halaman kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Bima dan dihadiri Sekda,
Seluruh Staf Ahli, Seluruh Asisten, Seluruh Kepala Perangkat Daerah, Seluruh
Kabag, Camat dan Lurah se-Kota Bima ini, Waki Walikota Bima, juga mengajak seluruh pemimpin bangsa untuk menjadi
contoh dalam aktualisasi nilai-nilai Pancasila.
"Saya mengajak
seluruh pemimpin bangsa terutama para pejabat pemerintahan di daerah,
TNI/Polri, tokoh agama, tokoh masyarakat, para pendidik, para pemimpin partai
politik, para pemimpin dan tokoh-tokoh ormas, dan para pemimpin- pemimpin
lainnya untuk menjadi teladan, menjadi contoh dalam aktualisasi nilai-nilai
Pancasila," tandasnya. RUL/$