Persiapan Peringatan HUT RI Ke-78, Ini yang Dilakukan Danramil 1614-05/Pekat

Kategori Berita

.

Persiapan Peringatan HUT RI Ke-78, Ini yang Dilakukan Danramil 1614-05/Pekat

Jumat, 21 Juli 2023


Dompu, Topikbidom.com - Danramil 1614-05/Pekat Lettu Inf Hamzah, ikut mengambil bagian dari kegiatan persiapan peringatan HUT RI yang Ke-78. Hal ini, dilakukan Danramil guna memastikan semua rencana dan kegiatan bisa berlangsung dengan lancar dan sukses. 


"Hari ini saya menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi guna membahas rencana kegiatan peringatan HUT RI," ungkap Lettu Inf Hamzah, Kamis (dan 20/7/2023). 


Rapat Persiapan peringatan HUT RI tingkat Kecamatan Pekat ini, dihadiri juga Camat Pekat Nuraini, S.Pd, Kapolsek Pekat diwakili Babinkantibmas Briptu Syamsuri, Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Sekcam Pekat Darmawansyah, S.Sos, Dan Pos TNI AL Calabai Serka Dany, Pol Airud Polres Dompu Briptu Raden, Kepala Desa Se Kecamatan Pekat dan Staf yang mewakili, Kepala Sekolah SMK, SMA, SMP dan SD di Kecamatan Pekat, Kepala Puskesmas Calabai dan Tokoh Masyarakat Kecamatan Pekat.


"Rapat koordinasi harus terus dilakukan agar apapun rencana kegiatan bisa terarah dan teratur, dengan harapan dapat terlaksana dengan baik," jelasnya. 


Ia, juga mengajak semuanya untuk menyatukan  pendapat guna suksesnya dalam perayaan hari bersejarah ini. "Sukses atau tidaknya dalam suatu acara sangat bergantung pada perencanaan awal," tuturnya. 


Sementara itu, Camat Pekat Nuraini S.Pd, menyampaikan rasa terimakasihnya atas kehadiran semua pihak dalam rapat koordinasi ini. "Saya selaku Camat di Pekat ini berharap semoga kegiatan rapat ini berjalan sesuai yang di harapkan bersama dan membuahkan hasil kesepakatan," tandasnya. RUL