Dedy Arsyik Dimata Para Sahabatnya

Kategori Berita

.

Dedy Arsyik Dimata Para Sahabatnya

Minggu, 29 Oktober 2023

Dedy Arsyik, saat menerima penghargaan sebagai Pemuda Humanis Dompu Tahun 2023


Dompu, Topikbidom.com – Dedy Arsyik S.Sos (Mantan Lurah Kandai Satu) adalah sosok lelaki yang mudah bergaul dan sangat dekat dengan semua kalangan khususnya para muda, belum lama ini juga dinobatkan sebagai Tokoh Pemuda Humanis Dompu Tahun 2023. Penghargaan ini, diberikan KNPI Dompu dan Pemda Dompu melalui momentum upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke95 yang berlangsung di lapangan beringin kantor Pemda Dompu, Sabtu (29/10/2023).

 

Lalu, bagaimana Dedy Arsyik dimata para sahabatnya?

Salah seorang sahabat beliau (Dedy Arsyik), Syafruddin ST MT, yang kini menjabat Kepala Bidang Tata Ruang Dinas PUPR Kabupaten Dompu, yang juga Dosen STIE Yapis Dompu, mengungkapkan tahun 2006 awal mengenal Dedi Arsyik. Keduanya, saat itu sama-sama menjadi staf di kantor Camat Kempo. Kemudian, tahun 2017 keduanya dipertemukan kembali melalui beberapa kegiatan budaya.

“Tak banyak bicara, tapi kalau soal kerja tidak diragukan. Puncaknya adalah ketika kami bersama dalam wadah Makadana Dompu mengadakan kegiatan Pagelaran Budaya Kalasik Dompu,” ungkap Syafruddin ST MT, Senin (30/10/2023).

 

Lanjutnya, sejak itu acap kali keduanya bersama dan berkolaborasi, terlebih ketika Dedy Arsyik mendapat amanah mengemban jabatan sebagai Lurah Kandai Satu. Pada posisi jabatan ini, keduanya semakin intes bertemu. Dedy Arsyik salah satu alasan kenapa penelitian Dorompana oleh Balar Bali dilakukan. Pengembangan kawasan bukti sultan, Rumah Peradaban Dompu, Penelitian Dorobata, Penelitian Das Laju dan Teluk Cempi.

“Menerima penelitian penelitian Nusantara dan masih banyak kiprah lainnya dari sosok yang kerap kami panggil pak lurah ini,” jelasnya.

 

Tambah Syahfruddin, tenaga dan pikiran, juga materi tak pernah Dedy Arsyik perhitungkan yang sejatinya seperti Bahasa daerah Bima dan Dompu yakni Ruu Dana Ra Rasa ausi di Reke Kai (Untuk Tanah dan kampung, kenapa harus diperhitungkan). Demikian kata-kata yang sering Dedy Arsyik lontarkan ketika tiba-tiba tanpa rencana keduanya melakukan survey atas beberapa temuan yang ada di sekitar wilayah Kandai Satu.

 

“Tidak hanya itu, beliau juga pernah menjadi undangan pertama saat seminar Arkeologi di Dempasar Bali. Menjadi sumber informasi ketika beberapa peneliti baik untuk keperluan skripsi juga tesis bagi Mahasiswa yang kebanyakan berasa dari luar Dompu,” terangnya.

 

Lalu, bagaimana tanggapannya mengenai Dedy Arsyik dinobatkan sebagai Tokoh Pemuda Humanis Tahun 2023?

 

Sambung Syafruddin, penghargaan pemuda humanis di bidang kebudayaan tahun 2023 dalam rangka hari Sumpah Pemuda tahun 2023 tingkat Kabupaten Dompu, memang wajar Dedy Arsyik terima. Hal itu, sebagai reward atas dedikasi, keikhlasan, kepedulian dan konsistensi beliau dalam pengembangan Sejarah dan kebudayaan Dana Dompu. “Bekerja dan bersama beliau adalah salah satu kebaikan dan keberkahan yang mewarnai hidup saya. Selamat bang, anda layak menerima penghargaan itu,” tandasnya. RUL