Ini Penjelasan DPPKB Dompu Tentang Stunting

Kategori Berita

.

Ini Penjelasan DPPKB Dompu Tentang Stunting

Sabtu, 07 September 2024

 

 Plt. DPPKB Dompu, Abdul Syahid SH


 

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Dompu, Abdullah SSos, sejauh ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dompu menaruh perhatian serius terhadap penanganan stunting di daerahnya.

 

Buktinya, Bupati Dompu, H Kader Jaelani telah menerbitkan  surat edaran yang ditujukan pada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) asuh untuk terus melakukan monitoring dan pembinaan serta pemberian makanan tambahan bagi mereka yang membutuhkan.

 

Pihak desa dan kelurahan di tingkat bawah terus melakukan penyuluhan untuk mencegah dan meminimalisir bahaya stunting. Terutama sekali terhadap ibu hamil, ibu nifas dan balita. Program yang terkoordinasi dari tingkat kabupaten hingga desa tersebut mampu menurunkan angka stunting.“Program ini ditangani secara bersama dan terkoordinasi dari tingkat kabupaten hingga desa dan kelurahan,” jelas Plt. DPPKB Dompu, Abdul Syahid SH, Sabtu (07/09/2024).

 

Untuk diketahui, stunting adalah kondisi yang ditandai dengan kekurangan tinggi badan anak apabila dibandingkan dengan anak seusianya. Artinya terdapat gangguan pada pertumbuhan anak yang disebabkan kurangnya asupan nutrisi selama masa pertumbuhan anak tersebut. Advertorial