![]() |
Kepala Puskesmas Dompu Barat, Mujakir SKM |
Dompu, Topikbidom.com - Kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) ternyata terjadi wilayah Kabupaten Dompu, tepatnya di wilayah Puskesmas Dompu Barat. Berdasarkan data penanganan, sebanyak 18 kasus HIV ditangani secara langsung Puskesmas Dompu Barat.
Kepala Puskesmas Dompu Barat, Mujakir SKM, membenarkan pihaknya menangani 18 kasus HIV di wilayah Dompu Barat. Kasus ini, muncul sejak tahun 2022 sampai 2024.
"18 orang yang terjangkit HIV ini diantaranya 13 orang laki laki dan 5 orang perempuan. Alhamdulillah untuk Tahun 2025 kasus HIV tidak ada," ungkapnya, saat dikonfirmasi media topikbidom.com, Senin (10/3/2025).
Kata Dia, kasus ini ditangani secara serius oleh pihaknya. Bahkan, kondisi penderita, masih berjalan baik dan masih terus menjalani pengobatan sesuai dengan ketentuan dan anjuran kesehatan. "Itulah data terkait penanganan kasus HIV," jelasnya.
Penyebab utama kasus HIV, itu lebih pada pergaulan sosial yang tidak terkontrol. "Ini perlu diwaspadai dan dijaga," terangnya. RUL